Hi There,
Aku mau sharing tentang kacang edamame. Ini kacang enak banget. Dan ternyata Rayyan suka banget. Ini penampakannya
Dan untuk vitamin yang terkandung di kacang edamame ini mantap banget, cekidot
Kacang yang satu ini tidak mengandung kolesterol,
namun tetap memiliki kandungan protein dan kalsium yang tinggi. Kacang
Edamame ini memiliki kandungan protein dengan kualitas yang sangat baik
dan paling banyak dibandingkan dengan tumbuhan lainnya. Selain itu,
edamame juga mengandung 9 asam amino yang dibutuhkan oleh tubuh kita.
Kedelai sendiri merupakan sumber Lecithin danVitamin E,
ditambah kandungan isoflavon dan saponin dalam edamame yang merupakan
anti oksidan. Masih ada banyak lagi kandungan lainnya seperti fiber,
vitamin, mineral, trygliceride, dan rendah lemak jenuh. Kamu
juga bisa melengkapi kebutuhan vitamin B1, B2, B3, B5, B6, dan K serta
zat besi dengan mengkonsumsi edamame. Waaah ladies, ternyata
kacang kedelai hijau yang satu ini memiliki banyak kandungan yang
berguna bagi tubuh kita ya. Nggak heran deh kalau jenis kacang kedelai
yang satu ini masuk kedalam kategori cemilan sehat. Nggak terlalu susah
mendapatkan kacang yang satu ini, kamu bisa mencarinya di supermarket.
Jika kamu tidak ingin repot-repot memasaknya kamu bisa membeli kacang
edamame beku. Untuk kamu penyuka dingin, cukup dengan dibilas sedikit,
kacang langsung siap di konsumsi kok. Atau kamu bisa merebus edamame ini
dengan air mendidih selama 1 menit. Semakin nggak heran yah kalau
banyak orang di Jepang memiliki umur yang panjang, terlihat sehat, dan
bugar.
Yuuu cobain kacang ini
Cheers,
Asti *pulang beli kacang ini di supermarket aaahh
No comments:
Post a Comment